RajaKomen

Wajib Coba! Ini Dia Resep Ayam Bakar Khas Samarinda Rekomendasi Dapur Umami

9 Sep 2022  |  982x | Ditulis oleh : Admin
Dapur Umami

Indonesia merupakan negara kepulauan yang sangat populer dengan wisata alamnya yang indah dan juga kuliner khas yang enak dan juga lezat dari berbagai daerah. Dengan banyaknya menu masakan dari berbagai daerah tersebut, tidak heran jika Indonesia menjadi salah satu negara yang dijuluki sebagai surganya makanan.

Setiap daerah di Indonesia pasti memiliki ciri khas masakan yang memakai bahan utama berupa daging ayam, karena daging ayam merupakan bahan yang sangat umum kita temukan dalam setiap menu masakan terutama dari setiap daerah di Indonesia. Seperti contohnya adalah menu Ayam Bakar, pasti setiap daerah memiliki ciri khas-nya masing-masing, terutama dalam penggunaan bumbu rempah atau bumbu masakan yang digunakan.

Cara memasaknya pun pasti akan ada perbedaan, walaupun semuanya melalui proses pembakaran untuk mematangkan daging ayam itu sendiri. Perbedaan resep ayam bakar ini tentu saja tidak akan terlalu berbeda, namun biasanya yang paling membedakan resep ayam bakar dari berbagai wilayah di nusantara adalah penggunaan bumbu dari berbagai rempah yang ada di Indonesia.

Namun setiap daerah pasti memiliki ciri khasnya masing-masing dalam menyajikannya, seperti ada yang memakai sambal ijo, kuah santan, kuah kuning dan masih banyak lagi. salah satu resep ayam bakar yang bisa kamu coba adalah ayam bakar khas dari Samarinda, yang juga memiliki cita rasa yang khas dari Kota Samarinda.

Kota Samarinda tidak hanya terkenal dengan destinasi wisatanya saja, kuliner khas kota samarinda juga tidak kalah membuat kita penasaran untuk mengunjungi kota tersebut. Namun dengan jaraknya yang jauh dan harus keluar pulau, mungkin untuk mencicipi hidangan khas dari sana hanya sekedar mimpi belaka. Nah, supaya kamu tidak perlu jauh-jauh pergi ke Samarinda dan mengeluarkan kocek yang lumayan besar, coba saja untuk membuat sendiri makanan khas dari sana yaitu ayam bakar Samarinda.

Berbagai pilihan resep ayam bakar saat ini pastinya sudah sangat banyak dengan berbagai bumbu dan juga cara memasaknya. Namun yang memiliki cita rasa yang berbeda tentu hanya beberapa saja, dan ayam Samarinda adalah salah satu yang memiliki cita rasa berbeda dan memiliki perbedaan rasa karena memakai bumbu dan cara memasak yang berbeda.

Sebelum kamu mencoba resep ayam bakar samarinda dan membuatnya menjadi sebuah hidangan, tentunya harus menyiapkan terlebih dahulu bahan-bahan dan bumbunya. Lalu Apa Saja Bumbu Ayam Bakar khas Samarinda yang harus kita siapkan dan haluskan? Berikut daftar bahan dan bumbu yang harus kamu siapkan;

Bahan-bahan

  • 6 ptg Daging Ayam
  • 3 bh Cabai Merah
  • 3 siung Bawang Putih
  •  7 siung Bawang Merah
  • 1 ruas Jahe
  • 3 butir Kemiri
  •  1 sdm Gula Merah
  • 1 sdt AJI-NO-MOTO®
  • 1 sdt Garam
  • 200 ml Santan
  • 3 sdm Minyak Goreng
  • 30 ml Air

Cara memasak

  • Buat bumbu halus: masukkan cabai merah, bawang putih, bawang merah, kemiri, jahe, dan air.
  • Panaskan minyak goreng, masukkan bumbu halus, aduk hingga harum.
  • Masukkan potongan ayam, gula merah, aduk rata.
  • Masukkan santan, AJI-NO-MOTO®, masak hingga berubah warna.
  • Aduk rata, biarkan hingga bumbu mengering dan ayam terpanggang rata serta matang.

Setelah matang kamu bisa menyajikannya bersama nasi putih hangat dengan tambahan sambal buat kamu penyuka pedas.

Baca Juga: